Search for collections on Itenas Repository

TA: IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR PEMILIHAN LOKASI TEMPAT TINGGAL DI DAERAH PINGGIRAN KOTA BANDUNG

RAMADHANIAN, ILHAM (2020) TA: IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR PEMILIHAN LOKASI TEMPAT TINGGAL DI DAERAH PINGGIRAN KOTA BANDUNG. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Bandung.

[img]
Preview
Text (Cover)
01 Cover 242016020.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Abstrak)
02 Abstrak 242016020.pdf

Download (212kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Isi)
03 Daftar Isi 242016020.pdf

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
04 Bab 1 242016020.pdf

Download (453kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 2)
05 Bab 2 242016020.pdf

Download (186kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
06 Daftar Pustaka 242016020.pdf

Download (92kB) | Preview

Abstract

Wilayah pinggiran Kota Bandung memiliki daya tarik tersendiri bagi sejumlah penduduk untuk tinggal ataupun menetap. Beberapa dari daya tarik tersebut di antaranya harga lahan, aktivitas perekonomian, suasana lingkungan, dll. (Setiawan, 2010). Hal ini menjadi salah satu alasan mengapa perkembangan permukiman terus meningkat di wilayah pinggiran dan menimbulkan permasalahan baru khususnya kawasan permukiman. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi pemilihan lokasi tempat tinggal oleh karna itu tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi faktor – faktor pemilihan lokasi tempat tinggal berdasarkan karakteristik responden di wilayah pinggiran Kota Bandung. Untuk mengkaji hal tersebut, digunakan metode survei dengan teknik pengambilan data melalui wawancara, lalu dilakukan analisis skoring untuk melihat faktor apa yang paling di pertimbangkan dalam pemilihan lokasi tempat tinggal. Menghasilkan temuan lima faktor utama dalam memilih lokasi tempat tinggal, lima faktor tersebut adalah faktor ketersediaan jaringan listrik, air bersih, jaringan telekomunikasi, keamanan lingkungan dan harga rumah. Kemudian dilakukan analisis tabulasi silang untuk melihat hubungan antara karakteristik responden dengan faktor pemilihan lokasi tempat tinggal. Karakteristik yang memiliki hubungan paling kuat dengan pemilihan tempat tinggal adalah karakteristik berdasarkan usia. Analisis skoring lanjutan dilakukan untuk menghasilkan klasifikasi pemilihan lokasi tempat tinggal berdasarkan karakteristik responden yang ada. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi pertimbangan dalam pemilihan lokasi tempat tinggal baru. Kata Kunci : Faktor, Tempat Tinggal, Wilayah Pinggiran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsemail
Thesis advisorBudiyantini, YantiUNSPECIFIED
Divisions: 2 Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > 35201 Perencanaan Wilayah dan Kota S1
Depositing User: Erma Sukmaida
Date Deposited: 12 Apr 2021 09:14
Last Modified: 02 Jun 2021 05:53
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/1415

Actions (login required)

View Item View Item