Search for collections on Itenas Repository

Kajian Daya Tampung Tiga Sungai di Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat

Sulistiowati, Lina Apriyanti and Wardhani, Eka and Amala, Zulfa and Putri, Rhesti Oktaria and Ulfa, Annisa (2017) Kajian Daya Tampung Tiga Sungai di Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat. In: Seminar Nasional Bidang Teknik Lingkungan: Rekasaya dan Manajemen Lingkungan Berkelanjutan II, 5 – 6 Desember 2017, Institut Teknologi Nasional Bandung (ITENAS), Jalan PKH Mustapha No. 23 Bandung 40124, Indonesia.

[img]
Preview
Text
Kajian Daya Tampung Tiga Sungai di Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat (Jurnal).pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Potensi wilayah Kabupaten Ciamis dialiri oleh sungai besar yaitu Sungai Citanduy, yang mengalir mulai dari Gunung Cakrabuana di Kabupaten Tasikmalaya dan bermuara di Sagara Anakan Provinsi Jawa Tengah dengan anak-anak sungainya yang cukup besar yaitu Sungai Cimuntur, Cileueur, dan Cipalih. Tujuan penelitian ini yaitu menghitung daya tampung beban cemaran di 3 sungai yang terdapat di Kabupaten Ciamis dan merekomendasikan upaya pengelolaan kualitas air dan pengendalian pencemaran sungai di masa yang akan datang. Berdasarkan hasil penelitian panjang ruas Sungai Cimuntur sebesar 10,7 Km dengan debit air pada bagian hulu 0,244 m3/detik bagian tengah 6,155 m3/detik dan menjadi 10, 708 m3/detik di bagian hilir. DTBPA Cimuntur Hulu yaitu BOD 63,24 kg/hari dan COD 527,04 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran BOD 103,30 kg/hari dan 142,51 kg/hari. DTBPA Segmen Cimuntur Tengah yaitu BOD 1.595,38 kg/hari dan COD 13.294,80 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran BOD 1.861,27 kg/hari dan 16.038,85 kg/hari. DTBPA Segmen Cimuntur Hilir yaitu BOD 2.775,51 kg/hari dan COD 23.129,28 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran BOD 17.485,74 kg/hari dan 1.878,10 kg/hari. Panjang ruas sungai Cileueur 26,11 Km dengan debit air yang meningkat dari hulu kehilir yaitu dari 1,243 m3/detik meningkat menjadi 2,269 m3/detik dan meningkat tajam di bagian hilir menjadi 13,031 m3/detik. DTBPA Sungai Cileuer Hulu adalah BOD 322,19 kg/hari dan COD 2.684,88 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran air adalah BOD 257,75 kg /hari dan COD 2.959,81 kg/hari. DTBPA segmen Cileueur Tengah adalah BOD 588,12 kg/hari dan COD 4.901,04 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran air adalah BOD 2.666,17 kg /hari dan COD 6.320,38 kg/hari. DTBPA segmen Cileueur Hilir adalah BOD 3.377,64 kg/hari dan COD 28.146,96 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran air adalah BOD 2.927,28 kg /hari dan COD 8.196,39 kg/hari. Panjang ruas sungai Cipalih adalah 8,8 km dengan debit air sungai ini menurun dari hulu ke bagian tengah yaitu dari 0,826 m3/detik menjadi 0,624 m3/detik namun meningkat kembali pada bagian hilir menjadi 3,875 m3/detik. DTBPA Segmen Cipalih Hulu adalah BOD 214,10 kg/hari dan COD 1.784,16 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran adalah BOD 549,52 kg/hari dan COD 51,38 kg/hari. DTBPA Segmen Cipalih Tengah adalah BOD 161,74 kg/hari dan COD 1.347,84 kg/hari. DTBPA Segmen Cipalih Hilir adalah BOD 1.004,4 kg/hari dan COD 8.370,0 kg/hari, sedangkan alokasi beban pencemaran adalah BOD 2.745,36 kg/hari dan COD 1.928,45 kg/hari.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Divisions: Paper
Depositing User: Asep Kamaludin
Date Deposited: 01 Nov 2021 02:11
Last Modified: 01 Nov 2021 02:13
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/1813

Actions (login required)

View Item View Item