Search for collections on Itenas Repository

Rancangan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pada Laboratorium Manufaktur Perguruan Tinggi X

Irianti, Lauditta and Maulana, Dhimas Satria Nur (2021) Rancangan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pada Laboratorium Manufaktur Perguruan Tinggi X. pp. 1-10.

[img]
Preview
Text
Rancangan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pada Laboratorium Manufaktur Perguruan Tinggi X.pdf

Download (248kB) | Preview

Abstract

Laboratorium manufaktur pada perguruan tinggi X merupakan laboratorium yang digunakan baik untuk mendukung perkuliahan maupun memproduksi material. Hingga saat ini laboratorium tersebut belum memiliki suatu sistem untuk dapat meminimalisasi segala potensi bahaya yang memungkinkan terjadinya kecelakaan kerja. Hal tersebut dapat diatasi dengan menetapkan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3). Pada penelitian ini, standar SMK3 yang digunakan mengacu kepada Peraturan Pemerintah No 50 Tahun 2012 khusus pada tahap perencanaan. Proses pengambilan data dilakukan dengan menggunakan checklist workplace hazard inspection form, wawancara, serta observasi. Penilaian risiko dilakukan dengan menggunakan metode FMEA dimana hasil potensi bahaya dengan Risk Priority Number (RPN) tertinggi yang akan digunakan sebagai prioritas utama. Potensi bahaya dengan RPN tertinggi akan dicari akar masalahnya dengan menggunakan fishbone diagram. Bentuk rancangan SMK3 pada penelitian ini merupakan rekapitulasi dari pengendalian risiko berdasarkan potensi bahaya dengan RPN tertinggi, peraturan perundang-undangan dan hasil checklist form. Berdasarkan hasil FMEA, potensi bahaya dengan nilai RPN tertinggi (yaitu 448) adalah pakaian terlilit oleh bagian mesin yang berputar. Berdasarkan hasil identifikasi peraturan perundang-undangan, terdapat 35 peraturan yang belum terpenuhi, sedangkan berdasarkan hasil checklist form terdapat 24 pertanyaan yang menunjukkan bahwa kondisi laboratorium masih membutuhkan perbaikan. Berdasarkan pengendalian risiko dari ketiga hal tersebut, terdapat 10 sasaran dan 38 kegiatan dalam rencana K3 yang telah dibuat.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Karya Tulis Ilmiah
Depositing User: Azizullah Putri Akbar
Date Deposited: 25 Oct 2021 03:10
Last Modified: 25 Oct 2021 03:10
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/1811

Actions (login required)

View Item View Item