Search for collections on Itenas Repository

TA: PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI PROTOTIP NEAR-INFRARED PHOTOMETER BERBASIS ARDUINO UNO UNTUK MENGEVALUASI KONDISI VAKSIN

Hanifa, Hazna (2021) TA: PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI PROTOTIP NEAR-INFRARED PHOTOMETER BERBASIS ARDUINO UNO UNTUK MENGEVALUASI KONDISI VAKSIN. Skripsi thesis, INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL.

Full text not available from this repository.

Abstract

Menurut World Health Organization, vaksin membantu sistem imun tubuh untuk mengenali dan membunuh patogen seperti virus atau bakteri agar menjaga tubuh dari penyakit. Sekitar 20 juta jiwa di dunia belum melakukan vaksinasi yang membuat mereka terkena resiko dari penyakit berbahaya. Pada tahun 2018, Indonesia menghadapi masalah penyebaran vaksin palsu yang mengkhawatirkan masyarakat. Untuk ikut andil dalam memerangi masalah tersebut, perlu dibuat sebuah alat yang dapat mendeteksi vaksin palsu atau kondisi vaksin seperti rusak atau tidaknya sebuah vaksin. Salah satu metodenya yaitu dengan merancang dan mengimplementasikan alat melalui observasi nilai tegangan dari setiap sampel vaksin yaitu 2 buah vaksin asli dengan dua kondisi (baik dan rusak) serta 4 larutan vaksin palsu dengan karakter masing-masing. Penelitian ini fokus pada perancangan dan implementasi prototip yang dapat membedakan vaksin asli, rusak dan palsu. Spektrometer SCiO digunakan sebagai pembanding sebagai spectrometer komersial – perbandingan dilakukan dengan observasi perbedaan nilai akurasi mengunaan uji klasifikasi (Confusion Matrix) pada hasil pembacaan alat terhadap kondisi vaksin. Hasil pengukuran dan perhitungan akurasi SCiO: dapat membaca kondisi vaksin dengan nilai akurasi 60,185%, sedangkan Prototip memiliki nilai akurasi sebesar 93,33%. Hal ini terjadi karena SCiO adalah sebuah spectrometer dengan panjang gelombang berubah-ubah antara 740 – 1150 nm, sedangkan prototip adalah sebuah photometer dengan frekuensi tunggal dalam daerah 380 – 1150 nm.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsemail
Thesis advisorSoegijoko, SoegijardjoUNSPECIFIED
Thesis advisorKoesoema., AllyaUNSPECIFIED
Divisions: 1 Fakultas Teknologi Industri > 20201 Teknik Elektro S1
Depositing User: Asep Kamaludin
Date Deposited: 27 Apr 2021 06:34
Last Modified: 27 Apr 2021 06:34
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/1584

Actions (login required)

View Item View Item