Search for collections on Itenas Repository

Modifikasi dan Pengujian Alternator Menjadi Brushless DC Motor

Nababan, Johannes Lasroha and Shantika, Tito (2020) Modifikasi dan Pengujian Alternator Menjadi Brushless DC Motor. In: Seminar Nasional – XIX Rekayasa dan Aplikasi Teknik Mesin di Industri, 17 Desember 2020, Kampus Institut Teknologi Nasional - Bandung.

[img]
Preview
Text
Modifikasi dan Pengujian Alternator Menjadi Brushless DC Motor.pdf

Download (307kB) | Preview

Abstract

Brushless DC (BLDC) Motor merupakan salah satu jenis penggerak untuk suatu mesin maupun kendaraan. Beberapa BLDC motor telah banyak diproduksi terutama motor listrik dengan daya yang rendah, dan biasanya dipakai pada dorongan atau peralatan lainnya. Namun untuk daya yang lebih besar harganya relati flebih tinggi, sehingga untuk mendapatkan BLDC yang terjangkau dapat menggunakan modifikasi suatu motor yang banyak tersedia. Maka diperlukan penelitian yang bertujuan mendapatkan BLDC motor yang ekonomis dengan cara memodifikasi motor DC menjadi BLDC motor. Proses modifikasi hanya dilakukan pada rotor dengan menggunakan magnet permanen, kemudian dilakukan proses pengujian. Diharapkan dengan proses pengembangan ini daya keluaran yang dihasilkan sebesar1000 Watt, serta mendapatkan spesifikasi perangkat dalam pengujian BLDC motor.Dari hasil penelitian ini didapatkan putaran pada rotor belum sempurna berputar, kemudian tegangan input sebesar 36 Volt, lalu arus input yang masuk kedalam tiga kawat stator adalah 7.48 Ampere kawat ke-1,5.67 Ampere kawat ke-2 dan 3.52 Ampere kawat ke-3.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Karya Tulis Ilmiah
Depositing User: Agus Wardana
Date Deposited: 01 Feb 2021 02:20
Last Modified: 01 Feb 2021 02:20
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/839

Actions (login required)

View Item View Item