Search for collections on Itenas Repository

LAPORAN PKM - EVALUASI PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN KEGIATAN USAHA DI KOTA PONTIANAK MELALUI KEGIATAN PENGAWASAN LINGKUNGAN OLEH DINAS LINGKUNGAN HIDUP KOTA PONTIANAK

PUTRA, URAY MUHAMMAD DAFFA FIRDAUS MASAOKA LAPORAN PKM - EVALUASI PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN KEGIATAN USAHA DI KOTA PONTIANAK MELALUI KEGIATAN PENGAWASAN LINGKUNGAN OLEH DINAS LINGKUNGAN HIDUP KOTA PONTIANAK. Project Report. Institut Teknologi Nasional, Bandung, Bandung.

[img]
Preview
Text
252018114_Evaluasi Limbah B3 Tempat Kegiatan Usaha di Kota Pontianak Melalui Kegiatan Pengawasan Lingkungan.pdf

Download (691kB) | Preview

Abstract

Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak adalah lembaga teknis daerah yang merupakan salah satu unsur pendukung tugas Bupati yang bertugas melaksanakan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah di bidang pengelolaan dan pengendalian lingkungan hidup dalam rangka mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan berwawasan lingkungan di Kota Pontianak. Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang PPLH, pengawasan lingkungan hidup adalah kegiatan yang dilaksanakan secara langsung atau tidak langsung oleh Pejabat Pengawas Lingkungan Hidup untuk mengetahui tingkat ketaatan penanggung jawab usaha dan/ atau kegiatan terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang lingkungan hidup. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif. Instrumen penelitian berupa observasi lapangan, dokumentasi, serta wawancara terbuka dan terstruktur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan limbah bahan berbahaya dan beracun baik di fasilitas pelayanan kesehatan dan kegiatan usaha restoran belum dilakukan dengan baik dan benar sesuai ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2021 Tentang Penyelenggaraan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia Nomor P.56/Menlhk-Setjen/2015 tentang Tata Cara dan Persyaratan Teknis Pengelolaan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun dari Fasilitas Pelayanan Kesehatan seperti tidak tersediannya log book yang digunakan untuk mencatat keluar masuknya limbah B3 secara rutin, dan harus memperbaiki TPS LB3 dan wadah masing – masing jenis LB3 yang disesuaikan dengan jumlah LB3 yang dihasilkan serta memberi simbol dan label pada wadahnya belum memiliki tempat atau wadah khusus penyimpanan limbah B3, dan harus memperbaiki pengelolaan limbah B3 nya dengan menyediakan wadah atau tempat khusus Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (LB3) yang disesuaikan dengan perkiraan jumlah Limbah B3 yang dihasilkan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: 2 Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan > 25201 Teknik Lingkungan S1
Depositing User: Azizullah Putri Akbar
Date Deposited: 12 Feb 2024 01:25
Last Modified: 12 Feb 2024 01:25
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/2567

Actions (login required)

View Item View Item