Search for collections on Itenas Repository

KAJIAN FAKTOR MANUSIA SEBAGAI PENYEBAB KECELAKAAN LALULINTAS MENGGUNAKAN METODE CUT-OFF DAN ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS

Prasetyanto, Dwi and Hamdhan, Indra Noer and Triana, Sofyan and Bagus Rajasa, Rinaldhy (2017) KAJIAN FAKTOR MANUSIA SEBAGAI PENYEBAB KECELAKAAN LALULINTAS MENGGUNAKAN METODE CUT-OFF DAN ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS. In: Prosiding Simposium Forum Studi Transportasi antar Perguruan Tinggi ke-20 Universitas Hasanuddin,, 4 – 5 November 2017, Makassar.

[img]
Preview
Text
e OK 2017-11 (FSTP 20) Kajian Faktor Manusia sebagai Penyebab Kecelakaan Lalulintas.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Selama 30 tahun terakhir, jumlah kendaraan yang tercatat di Indonesia telah berkembang dengan pesat. Akibat banyaknya jumlah kendaraan yang ada, menyebabkan peningkatan kemungkinan kecelakaan lalulintas. Kecelakaan lalulintas bergantung pada banyak faktor, seperti perilaku pengguna jalan, infrastruktur jalan, dan teknologi otomotif. Dengan demikian, faktor penyebab kecelakaan lalu lintas perlu dikelompokkan kedalam komponen pengguna jalan, kendaraan, jalan, dan lingkungan agar supaya mudah dianalisis. Dalam tulisan ini, untuk menganalisis pentingnya faktor manusia yang mempengaruhi keselamatan di jalan raya digunakan metode Cut-Off dan Analytic Hierarchy Process (AHP). AHP adalah salah satu metode multikriteria yang memungkinkan dilakukannya analisis hierarkis terhadap proses pengambilan keputusan, melalui pendapat para ahli. Penggunaan metode AHP memungkinkan untuk mengevaluasi dan memberi peringkat faktor-faktor yang mempengaruhi keselamatan di jalan raya. Dari analisis AHP, faktor yang paling diprioritaskan adalah kelengahan dan pelanggaran peraturan lalu lintas. Mengingat hal tersebut, memperbaiki perilaku pengguna jalan adalah pilihan terbaik untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Paper
Depositing User: Azizullah Putri Akbar
Date Deposited: 24 Feb 2023 08:36
Last Modified: 24 Feb 2023 08:36
URI: http://eprints.itenas.ac.id/id/eprint/2162

Actions (login required)

View Item View Item